PENGARUH KEPEMIMPINAN, KEPUASAN, DAN KOMITMEN ORGANISASI TERHADAP KINERJAMELALUIMOTIVASI PADA PT. GRAHARAJASA CAR DAN BUS AIR CONDITIONING KABUPATEN SLEMAN YOGYAKARTA

  • Paulus Perianus Tipagau Magister Manajemen UST Yogyakarta

Abstract

 
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara kepemimpinan, kepuasan, dan komitmen organisasi terhadap kinerja karyawan melalui motivasi. Populasi pada penelitian ini juga merupakan sampel berjumlah 31 orang atau karyawan pada PT Graha Rajasa Car dan Bus AirConditioningKabupaten Sleman Yogyakarta, sehingga penelitiannya merupakan penelitian populasi. Hasil pengolahan data nilai R-square untuk variabel kinerja diperoleh nilai sebesar 0,637 dengan nilai p values sebesar 0,000 dan nilai R-square pada variabel motivasi diperoleh nilai sebesar 0,506 dengan nilai p values sebesar 0,000. Hasil ini menunjukkan bahwa 63,7% variabel kinerja dapat dipengaruhi oleh variabel kepemimpinan, kepuasan, komitmen organisasi melalui motivasi. Dan 50,6 % variabel motivasi dipengaruhi oleh variabel kepemimpinan, kepuasan dan komitmen organisasi. Sehingga dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh positif dan signifikan antara kepemimpinan, kepuasan, dan komitmen organisasi melalui motivasi terhadap kinerja pada taraf singifikansi 0,000 (< 0,05).

 


Kata kunci: Kepemimpinan, Kepuasan, Komitmen Organisasi, Motivasi, Kinerja

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2019-11-06
How to Cite
TIPAGAU, Paulus Perianus. PENGARUH KEPEMIMPINAN, KEPUASAN, DAN KOMITMEN ORGANISASI TERHADAP KINERJAMELALUIMOTIVASI PADA PT. GRAHARAJASA CAR DAN BUS AIR CONDITIONING KABUPATEN SLEMAN YOGYAKARTA. UPAJIWA : Jurnal Ekonomi, Bisnis dan Manajemen Daulat Rakyat, [S.l.], v. 3, n. 2, p. 73-84, nov. 2019. ISSN 2579-535X. Available at: <http://jurnalfe.ustjogja.ac.id/index.php/magistermanajemen/article/view/1252>. Date accessed: 20 apr. 2024.